1.
Filum
Arthropoda
Filum ini
merupakan filum terbesar diantara filum-filum lainnya karena lebih dari 75%
hewan yang kalian kenal adalah anggota dari filum ini. Anggota filum Arthropoda
yang mempunyai peran penting sebagai hama tanaman adalah kelas Archnida
(tungau) dan kelas Insecta
(serangga). Anggota kelas Archnida yang merupakan
hama antara lain Tetranychus cinnabarinus
(tungau merah yang merusak daun ketela pohon); Brevipalpus obovatus (merusak
daun teh); Tenuipalpus orchidarum (merusak
tanaman anggrek). Adapun anggota kelas insecta yang merupakan hama adalah Leproxoria oratorius (walang sangit)
merupakan hama pemakan bulir padi; Nilaparvata
lugen (wereng coklat merupakan hama
utama padi di Indonesia; Brontispa
longissima (kumbang pemakan janur kelapa); Tryporiza incertulas (penggerek batang padi kuning); Spodoptera
litura (ulat grayak pada tembakau).
0 komentar :
Posting Komentar